Soal Proposal Kelas 11 Semester Genap

SOAL PROPOSAL
PELAJARAN BAHASA INDONESIA SMA
KELAS XI SEMESTER 2

PILIHAN

1.
Sebuah dokumen tertulis dalam bentuk formal dan standar yang memberikan deskripsi tentang suatu rencana, rancangan, penelitian, atau pekerjaan beserta aspek-aspek yang diajukan, yang bertujuan untuk menjabarkan atau menjelaskan suatu tujuan kepada pihak pembaca (individu atau organisasi) sehingga mereka memperoleh pemahaman mengenai tujuan tersebut secara lebih rinci, yang selanjutnya diajukan untuk mendapatkan penilaian dan persetujuan, adalah definisi dari . . . .

A.
Proyek

B.
Skripsi

C.
Sinopsis

D.
Proposal

E.
Laporan


2.
Profil perusahaan dalam proposal berisi ….

A.
Penjadwalan kegiatan

B.
Informasi Usaha

C.
Kriteria pelanggan

D.
Biodata perusahaan

E.
Latar belakang

3.
Hal yang tidak termasuk isi proposal ialah ….

A.
pendahuluan

B.
tujuan

C.
dana yang dianggarkan

D.
jenis kegiatan

E.
honor panitia

4.
Dari pengertian proposal yang kalian ketahui, bentuk proposal usaha haruslah dalam bentuk ….

A.
tertulis

B.
file komputer

C.
suara

D.
produk

E.
gambar

5.
Audiens sasaran dalam proposal berisi ….

A.
Penjadwalan kegiatan

B.
Informasi Usaha

C.
Kriteria pelanggan

D.
Biodata perusahaan

E.
Latar belakang

6.
Strategi kreatif dalam proses berisi ….

A.
Penjadwalan kegiatan

B.
Informasi Usaha

C.
Kriteria pelanggan

D.
Biodata perusahaan

E.
Ide kreatif yang unik
7.
Perhatikan urutan kerangka proposal berikut ini!

1.
Pendahuluan

2.
Profil Perusahaan

3.
Strategi Kreatif

4.
Deskriptif Analisis Kebutuhan

5.
Implementasi Proyek

6.
Audiens Sasaran

7.
Anggaran Biaya

Dari urutan kerangka proposal diatas apabila diurutkan secara benar, ialah …..

A.
1-2-3-4-5-6-7

B.
1-2-4-6-3-5-7

C.
7-6-5-4-3-2-1

D.
2-3-1-4-6-5-7

E.
1-5-2-3-7-6-4

8.
Anggaran biaya dalam proposal berisi ….

A.
Penjadwalan kegiatan

B.
Informasi Usaha

C.
Perkiraan dana/ tarif

D.
Biodata perusahaan

E.
Latar belakang

9.
Deskripsi analisis kebutuhan dalam proposal berisi ….

A.
Penjadwalan kegiatan

B.
Informasi Usaha

C.
Kriteria pelanggan

D.
Biodata perusahaan

E.
Latar belakang

10.
Bagian penutup proposal berisi antara lain ….

A.
daftar isi

B.
daftar pustaka

C.
kepanitiaan

D.
kata pengantar

E.
ruang lingkup

11.
Unsur-unsur pembuatan proposal, kecuali ….

A.
dasar pemikiran

B.
maksud dan tujuan

C.
peserta

D.
penutup

E.
bahasa

12.
Implementasi proyek dalam proposal berisi ….

A.
Penjadwalan kegiatan

B.
Kriteria pelanggan

C.
Latar belakang

D.
Informasi Usaha

E.
Latar belakang

13.
Berikut ini yang tidak perlu dicantumkan dalam proposal penyelenggaraan lomba peringatan Sumpah Pemuda adalah …..

A.
Panitia

B.
Latar belakang

C.
Tujuan

D.
Format notula

E.
Anggaran biaya

14.
Pendahuluan dalam proposal berisi ….

A.
Penjadwalan kegiatan

B.
Informasi Usaha

C.
Kriteria pelanggan

D.
Biodata perusahan

E.
Latar belakang

Setiap tahun disekolah saya diadakan perkenalan bersama (Persama) dari berbagai kegiatan ekstrakulikuler. Kegiatan ini sudah disusun dalam program kerja OSIS. Panitia yang terbentuk akan merencanakan kegiatan tersebut tanggal 4-15 September 2004 di perkemahan Cidahu, Sukabumi. Untuk itu, panitia menyusun proposal.
15.
Kalimat berisi tujuan pelaksanaan kegiatan dalam penulisan proposal sesuai dengan ilustrasi tersebut adalah ….

A.
Kegiatan OSIS ini sudah disusun dalam program jangka panjang sehingga harus dilaksanakan sesuai dengan program yang ada.

B.
Kegiatan ini dilaksanakan di Cidahu, Sukabumi dan pesertanya adalah seluruh siswa kelas X dan pengurus OSIS.

C.
Kegiatan ini akan berlangsung dari tanggal 4-5 September 2004, untuk itu segera daftarkan diri ke ruang secretariat OSIS.

D.
Kegiatan Persama ini diadakan untuk mengakrabkan dan menjalin kerja ama antara anggota OSIS dari berbagai ekstrakulikuler yang ada di sekolah

E.
Kegiatan ini memerlukan dana yang cukup besar. Oleh karena itu, setiap peserta dikenakan biaya Rp. 50.000.00
Kegiatan pelatihan kepemimpinan akan dilaksanakan pada hari Sabtu 10 Oktober 2015, jam 15.00 di aula sekolah.
16.
Dalam proposal, bagian tersebut lebih tepat dimaksukkan ke bagian ….

A.
Sarana kegiatan

B.
Penyelenggaraan kegiatan

C.
Waktu dan tempat kegiatan

D.
Komponen kegiatan

E.
Prosedur kegiatan

17.
Bacalah kerangka proposal kegiatan berikut!
Topik proposal:

Pelatihan Pemanfaatan Limbah Kertas Kerangka Proposal

(1)
Latar Belakang

(2)
….

(3)
Sasaran kegiatan

(4)
Tempat dan waktu kegiatan

(5)
Narasumber

(6)
Susunan Panitia

(7)
Jadwal kegiatan


Bagian yang tepat untuk melengkapi kerangka proposal tersebut adalah ….

A.
Rumusan masalah

B.
Landasan teori

C.
Tujuan kegiatan

D.
Metode pelatihan

E.
Anggaran kegiatan

18.
Hal yang perlu di ulas dalam proposal pada bagian dasar pemikiran adalah ….

A.
Manfaat yang dapat diperoleh melalui kegiatan

B.
Alasan-alasan pentingnya untuk melakukan suatu kegiatan

C.
Hasil yang diperoleh lewat terlaksananya suatu kegiatan

D.
Perencanaan jadwal kegiatan

E.
Pihak-pihak yang mendapatkan manfaat dari kegiatan

19.
Hal yang tercantum dalam ruang lingkup proposal adalah ….

A.
Pihak yang bisa memperoleh manfaar dari kegiatan

B.
Pihak penyelenggaraan kegiatan

C.
Pihak pendukung kegiatan

D.
Pihak sponsor

E.
Pihak penanggungjawab kegiatan

Kebudayaan merupakan karakter dan jati diri bagi setiap bangsa. Bangsa Indonesia memiliki keragaman seni budaya, terutama dalam bentuk tarian yang tersebar di seluruh pelosok tanah air. Yakni dari sabang sampai Merauke, dari Miangas sampai Rote dengan keunikan dan identitasnya. Tari-tarian itu akan lebih menarik apabila dipentaskan secara kolosal.
20.
Tujuan proposal berdasarkan penggalan latar belakang di atas adalah …..

A.
Memasyarakatkan tari daerah

B.
Melestarikan tari daerah

C.
Mendemonstrasikan tari daerah

D.
Menyelenggarakan pentas tari daerah

E.
Meningkatkan kecintaan terhadap seni budaya




Untuk mengisi liburan semester, teman-teman sekelas akan melaksanakan kegiatan bakti sosial berupa pasar murah di desa. Proposal kegiatan tersebut telah disusun untuk dibahas bersama sebelum diajukan kepada kepala sekolah dan pihak-pihak lain guna mendapatkan persetujuan dan bantuan. Dalam proposal termuat hal-hal (a) latar belakang dan dasar pemikiran, (b) jenis kegiatan, (c) anggaran pembiayaan, (d) waktu dan tempat pelaksanaan, dan (3) susunan panitia.
 21.
Bagian yang belum tercantum dalam proposal tersebut adalah ….

A.
Nama pabrik yang memproduksi barang yang akan dijual

B.
Maksud dan tujuan kegiatan

C.
Nama siswa yang pertamatama mempunyai ide untuk menyelenggarakan pasar murah

D.
Pembagian tugas setiap siswa dalam penyelenggaraan pasar murah

E.
Bentuk kegiatan persiapan yang telah dilakukan dalam rangka penyelenggaraan pasar murah


22.
Menentukan sistematika penulisan proposal.

Contoh:

(1)
Tujuan

(2)
Jenis Kegiatan

(3)
Latar belakang

(4)
Landasan Kegiatan

(5)
Penutup

(6)
Anggaran Biaya

Sistematika penulisan proposal kegiatan yang tepat ditandai dengan nomor…..

A.
(1), (3), (2), (4), (6), dan (5)

B.
(1), (3), (4), (2), (6), dan (5)

C.
(3), (1), (4), (2), (6), dan (5)

D.
(4), (2), (1), (6), (3), dan (5)

E.
(4), (3), (2), (1), (6), dan (5)

Memiliki kemampuan berbicara tidaklah semudah yang dibayangkan orang. Banyak ahli terampil menuangkan gagasan nya dalam bentuk tulisan namun sering mereka kurang terampil menyajikannya secara lisan ( langsung). Oleh sebab itu, perlu kiranya diadakan lomba diskusi panel untuk tingkat SMU se-DKI ini. Sebagai wadah bagi siswa berlatih berbicara dan mengeluarkan pendapat ….
23.
Penggalan proposal kegiatan di atas merupakan unsur proposal bagian ….

A.
Pendahuluan

B.
Sasaran

C.
Tema

D.
dasar pemikiran

E.
perkiraan anggaran

24.
Judul Proposal:
Kunjungan ke Daerah Terkena Bencana Alam

Jenis kegiatan:

(1)
Pasar murah

(2)
Pengobatan gratis

(3)
Seminar tanggap bencana

(4)
Lomba memasak nonberas

Jenis kegatan yang sesuai dengan judul proposal di atas ditandai dengan nomor…

A.
(1)

B.
(2)

C.
(3)

D.
(4)

E.
(5)

SMK Harapan Persada akan mengadakan lomba baca puisi antar SMA se-DKI Jakarta. Lomba ini di selenggarakan dalam rangka Bulan Bahasa tahun2013.
25.
Tujuan yang sesuai dengan proposal tersebut adalah ….

A.
Meningkatkan minat baca siswa terhadap karya sastra puisi

B.
Ajang mencari bibit-bibit baru yang berbakat dalam membaca puisi

C.
Untuk menyambut bulan bahasa

D.
Untuk melahirkan penyair-penyair muda

E.
Meningkatkan prestasi sekolah

26.
Kegiatan yang relevan untuk diselenggarakan dalam rangka memperingati hari Bumi tanggal 22 April adalah ….

A.
Seminar dengan tema “Bahaya Rokok bagi Kesehatan”

B.
Lomba memasak dengan bahan sayur-sayuran hijau

C.
Lomba daur ulang limbah menjadi barang bernilai ekonomi

D.
Gerakan penghijauan menanam sejuta pohon di lingkungan sekolah

E.
Penelitian limbah mengenai “Pemanasan Global dan Dampaknya bagi Kehidupan”

27.
Berikut ini adalah bagian-bagian proposal secara acak.

I.
Nama Kegiatan

II.
Jenis Kegiatan

III.
Latar Belakang Kegiatan

IV.
Anggaran Kegiatan

V.
Tujuan Kegiatan

VI.
Pelaksanaan Kegiatan

Urutan bagian proposal yang tepat adalah ….

A.
I – II – V – VI – III – IV

B.
III – I – V – VI – II – IV

C.
III – I – V – II – VI – IV

D.
II – V – I – IV – VI – III

E.
V – III – II – I – IV – VI

28.
Maksud kami mengadakan kegiatan ini adalah untuk:

(1)
Mempererat hubungan antarsiswa di SMA ini

(2)
Memacu kreativitas dalam bidang fotografi

(3)
Membentuk kegiatan remaja yang positif

Bagian proposal di atas termasuk …..

A.
Latar Belakang

B.
Dasar pemikiran

C.
Tujuan

D.
Kepanitian

E.
Anggaran

29.
OSIS akan mengadakan pasar murah.

Hal yang tidak perlu dicantumkan dalam proposal kegiatan tersebut adalah ….

A.
Nama proposal

B.
Latar belakang

C.
Rumusan masalah

D.
Panitia

E.
Anggaran biaya

Bacalah kerangka proposal kegiatan berikut!
TopikProposal: Pelatihan Peanfaatan  Limbah Kertas Kerangka Proposal: (1) Latar belakang (2) …. (3) Sasaran kegiatan (4) Tempat dan waktu kegiatan (5) Narasumber (6) Susunan Panitia (7) Jadwal kegiatan
30.
Bagian yang tepat untuk melengkapi kerangka proposal tersebut adalah ….

A.
Rumusan Masalah

B.
Landasan Teori

C.
Tujuan Kegiatan

D.
Metode Pelatihan

E.
Angaran Kegiatan

Cermati bagian proposal di bawah ini!
Proposal Memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia Jenis Kegiatan: (1) Kerja Bakti Massal (2) Lomba panjat pohon pinang (3) Ziarah ke makam tokoh masyarakat (4) Pelaksanaan malam tirakat (5) Begadang semalam suntuk
31.
Jenis kegiatan yang tidak sesuai dengan judul proposal adalah ….

A.
(1)

B.
(2)

C.
(3)

D.
(4)

E.
(5)

32.
Kalimat saran yang tepat dan santun untuk masukan proposal adalah ….

A.
Saya tidak setuju dengan alokasi dana dokumentasi. Itu terlalu besar!

B.
Lima ratus ribu rupiah untuk dana dokumentasi harus diganti, panitianya boros!

C.
Kalau tidak bisa mengalokasikan dana dengan tepat, tidak usah jadi panitia!

D.
Alokasi dana secara keseluruhan sudah bagus, tetapi dokumentasi harap direvisi.

E.
Alokasi dana memegang sudah bagus, tetapi alokasi dokumentasi mengapa begitu besar
33.
Pihak yang tidak perlu membubuhkan tanda tangan pada proposal undangan partisipasi kegiatan ke sekolah lain adalah ….

A.
Kepala Sekolah

B.
Ketua Panitia

C.
Bendahara Panitia

D.
Sekretaris Panitia

E.
Ketua OSIS

Kegiatan latihan kepemimpinan akan dilaksanakan pada hari Sabtu 10 Oktober 2015, jam 15. 00 di aula sekolah.
34.
Dalam proposal,bagian tersebut lebih tepat dimasukkan bagian ….

A.
Sarana Kegiatan

B.
Penyelenggaraan kegiatan

C.
Waktu dan tempat kegiatan

D.
Komponen Kegiatan

E.
Prosedur Kegiatan

Esai
Soal
Apa yang dimaksud dengan proposal?
Jawaban:
Proposal berasal dari bahasa inggris to propose yang artinya mengajukan dan secara sederhana proposal dapat diartikan sebagai bentuk pengajuan atau permohonan, penawaran baik itu berupa ide, gagasan, pemikiran, maupun rencana kepada pihak lain untuk mendapatkan dukungan baik itu yang sifatnya izin, persetujuan dana, dan lain-lain. Proposal juga dapat diartikan sebagai sebuah tulisan yang dibuat oleh si penulis yang bertujuan untuk menjabarkan atau menjelaskan sebuah rencana dan tujuan suatu kegiatan kepada pembaca.

Esai
Soal
Tujuan Proposal adalah ….
Jawaban:
Sesuatu yang akan dicapai kegiatan yang direncanakan tersebut.

Esai
Soal
Jenis Proposal yang lebih sering digunakan di bidang akademisi adalah proposal ….
Jawaban:
Proposal Penelitian

Esai
Soal
Kata proposal berasal dari bahasa Inggris yang di dalam bahasa Indonesia mempunyai pengertian….
Jawaban:
Usul, tawaran, rencana, perencanaan, pengajuan, atau lamaran

Esai
Soal
Apa fungsi dari proposal?
Jawaban:
Fungsi proposal untuk melakukan penelitian yang berkenaan dengan agama, sosial, politik, ekonomi, budaya dan sebagainya.

Esai
Soal
Sebutkan hal-hal yang dipersipkan dalam menyusun proposal!
Jawaban:
Isi proposal, sistematika penyusunan proposal.


Posting Komentar

0 Komentar

Ikuti

Tags

close